Gelar Budaya Cabang Tangerang

                Gelar Budaya memiliki peranan penting untuk melestarikan dan mengembangkan hasil karya seni dan budaya tradisional daerah. Perkumpulan Strada mengadakan kegiatan Gelar Budaya di setiap cabang yaitu Cabang: Tangerang, Jakarta Utara-Timur, Bekasi, dan Jakarta Pusat-Barat Selatan. Kegiatan Gelar Budaya dilaksanakan setiap cabang di hari yang berbeda dengan menampilkan berbagai macam kesenian daerah. Karena masih dalam masa pandemi, kegiatan Gelar Budaya dilakukan secara daring/online melalui aplikasi  di youtube secara live.

Gelar Budaya Cabang Tangerang dilaksanakan Senin, 15 Februari 2021 pukul 12.30s.d selesai. Gelar Budaya tersebut bertujuan untuk melestarikan seni dan budaya yang ada di Indonesia. Acara Gelar Budaya menampilkan berbagai kreasi yang berasal  dari jenjang TK, SD, SMP, SMK, dan SMA Strada Cabang Tangerang. Masing-masing unit menampilkan berbagai macam kesenian mulai dari tarian, lagu daerah, dan musikalisasi puisi. SD Strada Slamet Riyadi juga turut serta dalam memeriahkan Gelar Budaya tersebut dengan menampilkan tari Tor Tor yang berasal dari Provinsi Sumatera Utara. Tarian tersebut dibawakan olah siswa-siswi kelas VI dengan mengenakan pakaian/kostum ulos sebagai ciri khas pakaian daerah Provinsi Sumatera Utara yaitu ulos.

Acara Gelar Budaya berlangsung dengan sangat meriah. Melalui Gelar Budaya tersebut sangat terlihat bahwa begitu banyak bakat dan kreativitas anak-anak yang luar biasa. Mari kita dukung terus acara Gelar Budaya Perkumpulan Strada supaya tetap maju.

Strada Majulah!

Salam AMDG.

     
     

 

Sebarkan artikel ini